Pelaksanaan Uji Kompetensi Pra Sertifikasi Tahun 2012 akan Diadakan pada hari Sabtu, 25 Feb 2012. Pelaksanaan Uji Kompetensi Pra Sertifikasi Guru Tahun 2012 ini akan dilaksanakan serentak pada hari Sabtu, 25 Februari 2012, jumlah peserta uji kompetensi dibagi menurut program studi calon peserta uji kompetensi pra sertifikasi guru tahun 2012 dengan alokasi peserta setiap kelas 20 (dua puluh) orang.
Lokasi pelaksanaan ujian menggunakan kelas pada satuan pendidikan yang memenuhi syarat di kecamatan ibu kota kabupaten / kota. Dinas Pendidikan supaya melakukan sosialiasi /publikasi/informasi kepada guru di wilayah masing-masing. Untuk Jawa Timur total peserta (insya Alloh) = 43.124 orang.
Mau tahu soalnya nanti apa saja... kisi-kisi soal Uji Kompetensi Pra Sertifikasi Tahun 2012 bisa diunduh di sini, atau bisa langsung ke website LPMP (http://www.lpmp-jatim.org) dengan menu di sebelah kiri dengan tulisan Kisi-kisi Uji Kompetensi awal. Lalu lihatlah sesuai dengan kebutuhan .... pilih sesuai jurusan contoh Guru SD, atau guru bidang ....
Baru tahun ini lho mau ikut sertifikasi tapi diseleksi dulu yaitu Ujian KOmpetensi Pra Sertifikasi 2012, jadi lebih terseleksi dan nanti nilai akan diurut dari yang tertinggi dan sampai terendah, demi kualitas semua harus mengikuti ini kalau ingin disebut sebagai guru profesional.
13 Februari 2012
UJIAN KOMPETENSI PRA SERTIFIKASI 2012
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar