17 Juni 2013

NUPTK tidak valid

Ada masalah dengan NUPTK bapak Ibu Guru...? NUPTK Tidak Valid pada Lembar Info, Penyebab NUPTK tidak valid pada saat guru melakukan cek validasi guru di lembar info guru banyak faktor yang menjadi penyebabnya. yang sering terjadi adalah salah ketik pada saat mengisi aplikasi disekolah, tapi banyak juga karena NUPTK guru tersebut tidak terdaftar pada database NUPTK atau NUPTK pada database memiliki nama yang berbeda.

Beda nama pada nuptk bisa saja berbeda secara kesuluruhan karena memang menggunakan NUPTK orang lain atau perbedaan cara penulisan nama. Beda penulisan nama biasanya terjadi pada saat proses pendataan pengajuan NUPTK yang tidak segera dilaporkan dan diperbaiki, sehingga pada database masih tercatat penulisan nama yang salah. contoh :

Perbedaan nama :
Nama sebenarnya adalah Siti
Nama pada database NUPTK adalah Ita
maka pada kasus seperti ini NUPTK tersebut adalah milik Ita

Cara penulisan yang berbeda :
Nama sebenaranya Amin
Nama pada database NUPTK adalah Amien
Maka pada kasus seperti ini bisa jadi nuptk tersebut adalah nuptk yang syah, tapi karena penulisan yang salah maka status nuptknya jadi tidak valid

untuk mencegah hal tersebut sebaiknya guru tidak lepas tangan saja pada saat menyerahkan data ke operator pada saat pengentrian data didapodik. Selain itu harus aktif melihat kondisi datanya pada lembar info guru, tidak mengandalkan semuanya kepada operator. Coba kita bayangkan jika ada 50 guru disekolah semuanya mengandalkan operator sekolah untuk mengecek datanya pada info guru,.. berapa lama waktu yang dibutuhkan operator setiap hari untuk melakukan pengecekan data tersebut, belum lagi harus memperbaiki datanya didapodik. Tapi akan lebih menghemat waktu jika guru masing2 aktif mengecek datanya sendiri-sendiri dan melaporkan kesalahan yang terjadi kepada operator untuk diperbaiki, itu akan sangat membantu operator sehingga kerja operator bisa maksimal dan tidak stress.

apa saja yang harus dilakukan guru terhadap datanya :


  • Pastikan NUPTK adalah milik anda. Referensi NUPTK yang valid bisa didapatkan melalui Operator. 
  • NUPTK Dinas kab/Kota, opr. NUPTK LPMP atau operator NUPT pusat (Gedung D lantai 16)
  • Jika kesalahan pada Database NUPTK, perbaiki nama anda melalui operator NUPTK.
  • Minta Cetak Lembar NUPTK hasil Perbaikan menggunakan aplikasi Web Browser NUPTK
  • Bawa Lembar NUPTK tersebut ke P2TK Dikdas agar dapat disesuaikan
  • Jika kesalahan pada Dapodik perbaiki nama anda melalui operator Sekolah.
  • Upload data dan tunggu hasilnya dalam beberapa hari

0 komentar: